Hi Guys kali ini kami akan membagikan resep Kue Ku atau Kue Tok adalah kue tradisional yang berisi kacang hijau manis dan memiliki tekstur kenyal karena terbuat dari tepung ketan. Berikut resepnya:
Bahan Kulit:
- 200 gr tepung ketan
- 30 gr tepung tapioka
- 50 gr gula halus
- 1/4 sdt garam
- 150 ml santan hangat
- 1 sdt pasta pandan atau pewarna merah sesuai selera
- 2 sdm minyak goreng
Bahan Isi (Kacang Hijau):
- 100 gr kacang hijau kupas, rendam 2 jam lalu kukus
- 50 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 100 ml santan
- 1 lembar daun pandan
Pelengkap:
- Daun pisang untuk alas
- Sedikit minyak untuk mengoles cetakan
Cara Membuat:
-
Membuat Isi:
- Blender kacang hijau kukus dengan santan hingga halus.
- Masak bersama gula, garam, dan daun pandan hingga kalis. Dinginkan lalu bulatkan kecil-kecil.
-
Membuat Kulit:
- Campur tepung ketan, tepung tapioka, gula halus, dan garam.
- Tuang santan hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni.
- Tambahkan minyak dan pewarna, aduk hingga kalis.
-
Membentuk Kue Ku:
- Ambil sedikit adonan kulit, pipihkan, lalu beri isian. Tutup dan bentuk bulat.
- Masukkan ke dalam cetakan kue ku yang sudah dioles minyak, tekan perlahan.
- Letakkan di atas daun pisang dan kukus dengan api sedang selama 10-15 menit.
- Angkat dan olesi sedikit minyak agar mengkilap.
Kue Ku siap disajikan! selamat mencobaa 🍡✨
Comments
Post a Comment